Google Belum Pastikan Peluncuran Maps di iOS 6
Andina Librianty - Okezone
Selasa, 25 September 2012 19:15 wib
Eric Schmidt (Foto: Telegraph)
“Kami pikir akan lebih baik jika mereka tetap mendukung produk kami. Lalu apa yang akan kami lakukan, memaksa mereka untuk mengubah pikirannya? Itu terserah mereka,” jelasnya, seperti dilansir dari Apple Insider, Selasa (25/9/2012).
Schmidt menegaskan bahwa Google ingin terus menjalin kerjasama dengan Apple. “Saya tidak akan memprediksi apa pun. Kami ingin mereka (Apple) menjadi mitra kami. Kami menyambut hal itu dengan senang. Tapi saya tidak akan berspekulasi tentang apa yang akan mereka lakukan. Apple lah yang paling tepat menjawabnya,” tutur Schmidt.
Schmidt mengatakan tidak ada aplikasi yang telah diserahkan kepada Apple. Dia juga tidak memberikan petunjuk kapan pengguna perangkat iOS bisa menggunakan Google Maps kembali. “Kami tidak melakukan apa pun. Tapi kami tetap menjalin hubungan,” ungkapnya.
Seperti diketahui, dengan meluncurnya iOS 6 dan iPhone 5, Apple Maps telah menggantikan posisi Google Maps sebagai layanan pemetaan bawan dari sistem operasi tersebut. Apple Maps menawarkan fitur-fitur seperti navigasi turn-by-turn, kemampuan “Flyover” 3D yang unik.
Namun sayangnya, aplikasi tersebut mendapat kritik yang cukup tajam. Salah satu yang dikritik, karena sering menampilkan jalan toko dan restoran yang ternyata jauh dari lokasi sebenarnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar